Jl. Sumantri Brojonegoro No. 1 Sorowako
Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Politeknik Sorowako Tahun 2025 Resmi Ditutup
You are here : Home/Event / Agenda / Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Politeknik Sorowako Tahun 2025 Resmi Ditutup
Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Politeknik Sorowako Tahun 2025 Resmi Ditutup
DSC07082

Sorowako, 11 Juli 2025 - Setelah beberapa hari yang penuh dengan kegiatan menarik dan bermanfaat, acara Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Politeknik Sorowako tahun 2025 resmi ditutup. Acara penutupan ini dihadiri oleh Direktur Politeknik Sorowako, dosen, staf, dan mahasiswa.

Kegiatan yang telah berlangsung selama sepekan sejak Senin (7/7) hingga ditutup pada hari Jumat (11/7) ini bertujuan untuk mengenalkan bagimana sistem perkuliahan di kampus Politeknik Sorowako (Poliwako). Berbagai ilmu juga di berikan sebagai pengetahuan dan bekal untuk camaba seperti Etika Penggunaan Teknologi yang membahas tentang bagaimana kita bisa beradaptasi dengan ekmajuan teknologi di tengah-tengah era digitalisasi yang di bawakah oleh Bapak Andi Mauraga.  

DSC07953
DSC07966
DSC07971

Selain itu ada juga materi tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual yang dibawakan oleh Dosen Senior Ibu Musakirawati Baso. Dalam materinya beliau menyampaikan seperti apa kekerasan seksual dan bagaimana mengatasinya termasuk pula perudungan. Hal ini untuk mencegah perudungan dan kekerasan seksual terjadi di Kampus Poliwako.

DSC08791

Selain itu mahasiswa juga dibekali dengan gambaran lingkungan setelah masa kuliah berakhir, bagaimana mencari pekerjaan, bnagaimana berbicara di depan umum, bagaiamana menyusun CV ketika melamar, dan bagaimana pengalaman organisasi berpengaruh dalam dunia kerja. Materi ini dibawakan oleh tim MIND.ID. Terdiri dari 5 orang yang walaupun mereka fresh graduated, namun skill berbicara dan menyampaikan materi tak kalah dengan pemateri yang lain. Mereka adalah Muhammad Farhan, Muhamad Dhafin, Zahran Athalla, Rafika Aulia, dan Salma Nur Alieviearta. Mereka adalah para management trainee MIND ID yang ditempatkan di perusahaan-perusahaan yang berada di bawah MIND ID untuk persiapan menempati management 5 tahun ke depan. Karena keberhasilan mereka mebawakan materi di hari ke empat PKKMB, para camaba sangat terinspirasi dan kagum pada para pemateri tersebut.

DSC09007
DSC09285

Di hari terakhir sebelum penutupan, mahasiswa dibekali dengan ilmu pertolongan pertama pada pada kegawatdaruratan, serta bagaimana bagaimana menangani apabila terjadi kebakaran dengan menggunakan Alat Pemadam Api Ringan. mahasiswa diberikan pengalaman langsung unutk mencoba memadamkan api menggunakan APAR. MAteri ini dibawakan langsung oleh tim Rescue dari PT VAle Indonesia.

DSC09589
DSC09668

Acara ini diawali dengan Laporan Ketua pelaksana, Bapak Sabil, S.T., M.T,. Beliau menyampaikan, kegiatan ini diikuti oleh 150 peserta yang terdiri dari 144 calon mahasiswa baru dan 6 orang mahasiswa dari tahun seblumnya,. Namun dalam perjalanan kegiatan ini 1 orang dinyatakan gagal dan 13 orang dinyatakan lulus bersyarat. Ini menunjukkan komitmen yang tinggi dari institusi untuk selalu mengedepankan kualitas para mahasiswa baru yang akan menempuh pendidikan di Politeknik Sorowako.

IMG_20250711_142417
DSC00010

Mahasiswa baru yang telah dinyatakan lulus dalam kegiatan ini, secara langsung dilantik secara simbolis oleh Direktur Politeknik Sorowako, Bapak Harjuma, S.S.T., M.T. Beliau menyematkan almamater kepada salah satu mahasiswa baru. Selanjutnya Untuk memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Mahasiswa baru yang dengan tekun mengikuti kegiatan ini, diumumkan peserta terbaik dengan kriteria, peserta yang sangat aktif, yang tidak hanya hadir secara fisik melainkan hadir secara Semangat. Dan juga diumumkan peserta terdisiplin dengan kriteria peserta yang selama mengikuti kegiatan tidak pernah melakukan pelanggaran.

 

DSC00055
DSC00078

Kegiatan ini ditutup secara resmi oleh Direktur Politeknik Sorowako.  Dalam sambutannya, Direktur Politeknik Sorowako menyampaikan apresiasi kepada panitia dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam mensukseskan acara ini. Beliau juga menekankan bahwa Pengenalan Kehidupan Kampus ini merupakan langkah awal yang penting bagi mahasiswa baru untuk memahami lingkungan akademis dan kegiatan kemahasiswaan di Politeknik Sorowako.

 

Mahasiswa baru telah diperkenalkan dengan berbagai aspek kehidupan kampus, termasuk sistem akademik, kegiatan kemahasiswaan, dan fasilitas yang tersedia. Mereka juga telah memiliki kesempatan untuk berinteraksi dengan dosen, staf, dan mahasiswa senior, serta membangun hubungan yang baik dengan sesama mahasiswa.

DSC00064
DSC00090

Dengan penutupan acara ini, Politeknik Sorowako berharap mahasiswa baru dapat memulai perjalanan akademis mereka dengan lebih siap dan percaya diri. Selamat belajar dan sukses untuk mahasiswa baru tahun 2025!"

IMG_20250711_144427
DSC00130

 

Scroll to Top